Ditemukannya mutiara terbesar yang pernah ada, yakni seberat 34kg menghebohkan warga Filipina. Mutiara terbesar sebelumnya ditemukan pada tahun 1934 di lokasi yang sama, yaitu pantai Palawan, Filipina, mutiara seberat 6,4kg yang dinamakan Pearl Of Allah.
Uniknya, mutiara raksasa yang ditemukan baru-baru ini, telah sengaja disimpan 10 tahun oleh nelayan yang menemukannya, sebagai batu keberuntungan di bawah ranjangnya. $100 juta dollar adalah angka estimasi nilai mutiara terbesar tersebut.
Pejabat bagian turis, Cynthia Amurao mengatakan, “Nelayan melempar jala dan tersendat di bebatuan saat terjadi badai. Dia lalu melepaskan jaringnya dari batu putih yang kemudian dibawa pulang, disimpan sebagai batu keberuntungan selama 10 tahun terakhir.”
Kami terkesima saat dia membawanya kepada kami. Saat ini kami sedang dalam proses dengan pihak otoritas institut gemologi internasional untuk pengurusan sertifikatnya.
Puerto Princesca, nama nelayan tersebut, nampaknya kini telah sah tercatat sebagai pemilik salah satu benda paling berharga di dunia. Sekaligus pemecah record mutiara terbesar di dunia, yang sebelumnya dimiliki Pearl Of Allah, mutiara seberat 6,4kg yang pernah diulas dalam acara televisi Ripley’s Believe It or Not! di Kota New York.
Sumber : http://anehsekali.xyz/
0 Komentar untuk "10 Tahun Nelayan Simpan Batu Di Bawah Kasur, Ternyata Mutiara Bernilai Ratusan Miliar Terbesar Di Dunia"